Selamat Datang di Blog Saya :

Herdyan Kharisma Putra

Sabtu, 26 Februari 2011

Manual Book

Cara Bermain "Battle Gear":

1.  Gunakan tobol kiri atau kanan ( a, d ) untuk berpindah pada game ini. Atau 
    anda dapat pula menggeser / menggunakan mouse untuk memperlihatkan sisi 
    lain layar game ini.
2. Gunakan tobol z/y atau x atau c untuk berpindah dengan cepat kea rah kiri, kanan atau bagian tengah layar pada game ini.

3. Klik unit / pasukan yang ingin anda buat untuk melakukan penyerangan. Untuk membuat masing – masing unit anda dapat menggunakan tombol angka sebagai jalan pintas membuat unit pasukan anda.

4.  Gunakan tombol P untuk memberhentikan sejenak game ini.

5.  Tersedia beberapa menu pendukung bagi anda yang ingin membangun pasukan yang kuat diantaranya pasukan yang memiliki persenjataan, tower penjaga sebagai barisan pertahanan anda, serta pasukan dan penjaga markas sebagai pertahanan terakhir anda.

6.  Markas anda memiliki daya tahan yang sudah ditentukan sehingga game ini akan berakhir jika markas anda atau markas lawan anda dapat dihancurkan.

7.  Jika ditengah peperangan anda kehabisan persediaan uang maka masing – masing unit yang telah anda buat pun dapat dijual kembali.

8.  Anda dapat menambahkan kemampuan hidup, kecepatan, serta daya hancur pada setiap unit pasukan anda.

9.  Besarnya “Game Life” yang anda miliki dalam permainan ini mewakili seberapa besar kesempatan anda untuk lolos ke level berikutnya.

10.   Setiap level memiliki tingkat kesulitan tersendiri. Sehingga semakin jauh anda memainkan game ini akan terasa makin sulit.

11.   Uang yang tersedia dapat anda gunakan untuk melengkapi base anda agar tahan terhadap serangan lawan dan dapat pula anda gunakan untuk membentuk pasukkan yang kuat untuk menyerang daerah lawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar